Jika anda sering menonton sinetron televisi di rumah anda, tentu tidak asing lagi dengan wajah cantik Zora Vidyanata. Selain bermain dalam film layar kaca, Zora Vidyanata juga pernah bermain di film layar lebar seperti Tali Pocong perawan dan Bebek Belur. Jika ingin mengetahui profil dari Zora Vidyanata, silahkan lanjutkan membacanya.
Zora Vidyanata (lahir di Pontianak, Kalimantan Barat, 31 Desember 1984; umur 28 tahun) adalah pemain sinetron Indonesia. Nama Zora mulai dikenal sejak menjadi finalis Putri Indonesia 2002 kemudian mengawali karier akting lewat sinetron Bujangan. Zora yang berdarah Minang-Kalimantan ini melejit sebagai bintang sinetron lewat peran sebagai Shinta dalam sinetron Intan bersama Naysila Mirdad dan Sandy Tumiwa.
Dunia seni sebenarnya bukan hal asing bagi Zora. Putri kedua dari empat bersaudara pasangan Drs Tabrani Eka Putra dan Rifwarti ini sejak kecil telah aktif menari, modeling, dan menyanyi. Bahkan selama kuliah di Universitas Islam Indonesia, Yogyakarta, lulusan SMU 1 Pontianak ini sering menjadi catwalk. Beberapa prestasi telah diraihnya antara lain Juara Ketiga Putri Citra 2000, Juara Pertama Dare Pontianak 2001, Putri Tenun Nusantara 2001, Putri Kalimantan Barat 2002, dan Finalis Putri Indonesia 2002.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar